Hi guys, sehat itu nomor satu. Tanpa tubuh yang sehat, semua harapan kayak sia-sia. Mengejar mimpi pun terasa sia-sia dan harapan pupus karena badan sakit.
Jadi sebelum kamu sakit, jagalah kesehatan dengan rajin olahraga, makan makanan bergizi, istirahat cukup, dan kelola stress.
Nikmat sehat itu luar biasa sekali rasanya. Kita bisa bebas bepergian kemana saja dengan tubuh yang sehat.
Dan berikut adalah cara menjaga kesehatan fisik yang perlu kita lakukan menurut WHO.
1. Konsumsi makanan sehat bergizi
Cara pertama untuk memulai pola hidup sehat adalah dengan makan makanan sehat bergizi, yaitu dengan meGnkombinasikan antara buah dan sayur seperti kacang-kacangan dan juga biji-bijian.
Bagi orang dewasa, paling tidak harus mengkonsumsi 400 gram buah dan sayur setiap hari.
Hal ini dilakukan buat mengurangi kekurangan gizi ya guys. Salah satu tujuannya yaitu untuk mencegah penyakit berat tidak menular seperti diabetes, stroke, jantung, kanker, dsb.
Penyakit tersebut sangat berbahaya ya guys. Bahkan hingga saat ini, saya masih berduka karena baru ditinggal ibuku karena stroke. Jangan sampai itu terjadi padamu atau orang tuamu ya guys.
2. Mengurangi konsumsi garam dan gula
Untuk kalian ketahui ya guys, terlalu sering makan asin dapat meningkatkan tensi darah atau darah tinggi. Kalau tekanan darah tinggi, berbagai macam penyakit bisa menyerang seperti jantung dan stroke.
Sedangkan terlalu makan makanan manis dapat menyebabkan gula darah naik.
Kalau di tempatku, orang yang gula darahnya tinggi biasanya karena suka ngopi atau ngeteh setiap harinya. Kalau sudah begini maka harus hati-hati dalam mengkonsumsi makanan. Terutama makanan manis.
Kalau sudah kena gula, makan nasi pun kudu yang nasi kemarin, karena nasi yang baru matang mengandung banyak gula.
Jika kalian suka makan makanan asin dan bergula, sebaiknya imbangi dengan olahraga teratur agar kotoran tubuh keluar melalui keringat. Olahraga juga membuat aliran darah lancar dan menghindarkan dari banyak penyakit.
WHO menyarankan untuk cara memulai pola hidup sehat dengan mengkonsumsi garam kurang dari 5% per hari, dan kurang dari 10% untuk asupan gula, yang setara dengan 50 gram atau 12 sendok teh untuk orang dewasa.
3. Mengurangi makanan lemak berbahaya
Lemak dalam tubuh dapat menimbulkan kegemukan dan beresiko terhadap berbagai penyakit tidak menular.
Ketimbang lemak jenuh, ada baiknya makan lemak tak jenuh seperti seperti dari ikan, kacang-kacangan, dan alpukat, kedelai, kanola dan juga minyak zaitun.
Kalian juga musti waspada dengan lemak jenuh yang terdapat dalam daging berlemak, minyak kelapa sawit, kemudian mentega, krim, keju, dan lemak babi.
Sedangkan untuk lemak trans bisa ditemukan dalam makanan yang dibakar atau dipanggang dan digoreng.
WHO menyarankan agar mengurangi lemak jenuh kurang dari 10% dari total asupan energi. Dan mengurangi lemak trans kurang dari 1% dari total asupan energi. Lalu mengganti lemak jenuh dan lemak trans ke lemak tak jenuh.
4. Hindari Alkohol yang bikin mabuk
Kalau mau mulai pola hidup sehat, usahakan jauhi dan jangan minum miras atau alkohol. Menurut WHO, nggak ada yang namanya batas aman buat konsumsi miras ini.
Minum alkohol bisa bikin tubuh rentan kena masalah kesehatan, seperti gangguan mental, perilaku, atau bahkan ketergantungan.
Dan kalau saya amati, para peminum alkohol itu giginya pada ompong dan hitam, matanya juga terlihat sorot tajam penuh amarah.
Selain itu, alkohol juga bisa memicu berbagai penyakit serius, seperti sirosis hati, beberapa jenis kanker, penyakit jantung, dan meningkatkan risiko cedera, termasuk kecelakaan di jalan karena efek mabuk.
Temenku sendiri meninggal gegara ditabrak pengguna sepeda motor yang mabuk. Ngeri banget.
5. Berhenti Merokok
Langkah lain buat hidup sehat adalah berhenti merokok atau jangan pernah mulai sama sekali.
Merokok itu salah satu penyebab utama penyakit nggak menular, kayak penyakit paru-paru, jantung, dan stroke.
Parahnya lagi, asap rokok nggak cuma bahaya buat perokok aktif, tapi juga untuk orang-orang di sekitarnya yang kena paparan asapnya. Ini yang sering saya alami kalau pas lagi kumpulan RT-an.
Puluhan orang ngerokok dan Cuma aku doang yang enggak, tapi asap rokoknya kena ke aku dan bikin kesel banget.
Di Filipina, sekitar 15,9 juta orang dewasa masih merokok, tapi kabar baiknya, 7 dari 10 perokok bilang mereka pengen berhenti. Kalau kamu masih merokok, ini waktu yang tepat buat stop!
Setelah berhenti, kamu bakal ngerasain manfaat kesehatan yang nyata, baik dalam jangka pendek maupun panjang. Buat yang bukan perokok, bagus banget! Jangan pernah coba-coba, dan tetap dukung udara bebas asap rokok.
Nah, setelah melakukan Pola hidup sehat menurut who dengan menghindari kebiasan buruk tersebut, berikutnya lakukan kebiasaan baik yang membuatmu bisa tetap sehat sampai tua. Beberapa di antaranya seperti
1. Olahraga teratur
Saya pribadi ya, suka sekali dengan olahraga. Dalam seminggu bisa 3-5 kali olahraga selama paling tidak 30 menit.
Karena saat ini sedang musim hujan, saya lebih suka olahraga di dalam rumah dengan cara senam aerobik nonton di youtube.
Kalau cuaca lagi cerah, biasanya saya jogging. Dan anehnya, kayak Cuma gue doang yang olahraga, jarang banget melihat orang lain yang olahraga.
Olahraga bikin aku sehat dan bugar. Senam aerobik di dalam rumah bikin badan jadi gak kaku.
Kalau badan kaku, rasanya gak enak banget. Tapi setelah gerakan fisik dari senam, rasa kaku hilang, dan ini bener-bener kerasa banget buatku dan bikin tidur jadi nyenyak
2 Rutin Cek Tekanan Darah
Kalau mau mulai hidup sehat, salah satu langkah penting adalah rajin ngecek tekanan darah.
Soalnya, hipertensi alias tekanan darah tinggi itu sering banget disebut “silent killer” karena gejalanya nggak kelihatan, tapi dampaknya bisa serius.
Banyak orang nggak sadar kalau mereka punya hipertensi karena nggak ada tanda-tandanya sama sekali.
Ngeri banget kan?
Kalau nggak dikontrol, hipertensi ini bisa memicu berbagai penyakit seperti gangguan jantung, otak, ginjal, bahkan penyakit lainnya.
Jadi, biasakan deh periksa tekanan darah secara rutin ke dokter atau tenaga medis. Kalau di tempat saya, bahkan ada cek tekanan darah gratis di klinik.
Kalau ternyata tekanan darahmu tinggi, ikuti saran mereka buat mulai mengontrolnya. Ini langkah awal yang penting banget untuk mencegah dan mengelola hipertensi.
3. Lakukan Tes Kesehatan Sendiri
Selain itu, coba deh mulai biasain diri buat tes kesehatan secara mandiri. Kalau di klinik dekat rumahku, ada jasa medical cek up oleh dokter.
Ini dilakukan agar kita bisa tahu apa keluhan di tubuh kita dan bisa segera ambil langkah buat antisipasi.
Kesimpulan
Menjaga pola hidup sehat itu wajib banget, guys, apalagi kalau nggak mau repot kena penyakit di masa depan. Dari anjuran WHO, ada banyak cara simpel buat mulai hidup sehat, seperti makan makanan bergizi, ngurangin garam, gula, dan lemak jenuh, sampai rutin olahraga dan cek kesehatan.
Yang nggak kalah penting, hindari kebiasaan buruk kayak alkohol dan rokok, yang nggak cuma bikin tubuh rusak, tapi juga bahaya buat orang sekitar.
Intinya, mulai sayang sama tubuh sendiri, karena sehat itu investasi terbaik untuk bahagia dan panjang umur. Yuk, pelan-pelan terapkan kebiasaan baik ini, dan nikmati manfaatnya sampai tua.
Sumber bacaan :
https://www.liputan6.com/hot/read/5020026/20-cara-memulai-pola-hidup-sehat-menurut-who-bebas-dari-penyakit?page=4