Saat ini game ada banyak sekali game online untuk anak yang tersedia di jagat maya. Namun sebagai orang tua bijak, baiknya jangan sembarang memberikan game ke anak karena banyak game yang justru membuat sikap anak menjadi brutal dan nakal. Ini sudah banyak terjadi di sekitar kita.
Alih-alih memberikan game seperti itu, coba kasih anak main game memasak online karena lebih mendidik ketimbang game yang bersifat anarkis. Lagian Belajar memasak sendiri memberikan banyak manfaat, tak terkecuali lewat game. Misalnya seperti :
Kreativitas dan imajinasi
Bermain masak-masakan berarti memikirkan berbagai resep dan bumbu yang ada. Artinya dapat meningkatkan kreatifitas dan imajinasi anak dan melatihnya memasak dalam hal nyata. Anak-anak juga akan mengenal berbagai macam bumbu seperti bawang merah, cabai, garam, dsb.
Belajar bersosial dan kerjasama tim
Bermain masak-masakan dengan teman-teman dapat meningkatkan interaksi sosial anak dan tentu saja kerjasama tim. Misal si A mencuci berasa, dan si B menyalakan kompor. Kerjasama tim ini tentu baik, terutama karena akan diterapkan dalam dunia kerja nantinya.
Belajar perencanaan dan penyimpanan
Ketika bermain masak-masakkan, mereka belajar tentang perencanaan makanan apa yang akan dibuat? Kemudian cara menyimpannya agar tak cepat basi. Anak Juga belajar cara menyimpan alat masak dengan benar.
Belajar mandiri
Bermain masak-masakkan juga mengajarkan anak berlatih mandiri. Memasak sendiri berarti menyiapkan sesuatu sendiri tanpa bantuan orang lain. Ini penting agar anak tidak manja saat sudah dewasa nanti dan menjadi pribadi yang mandiri dan tangguh.
Melatih berhitung
Belajar memasak juga melatih ketrampilan berhitung. Misalnya menimbang bahan dalam ons atau gram, menambahkan garam atau penyedap rasa, dan sebagainya.
Belajar menyelesaikan masalah
Ketika belajar memasak, anak dapat belajar menyelesaikan masalah. Misalnya saat suatu makanan habis, maka ia harus membuatnya lagi. Atau semisal alat makan rusak, maka ia harus mengganti atau memperbaikinya. Seperti panci bolong misalnya.
Belajar menggunakan alat makan
Dengan belajar memasak, anak akan tahu kompor itu untuk apa? Panci untuk apa, wajan untuk apa, oven untuk apa, mixer untuk apa, dan sebagainya. Yang bisa ia terapkan dalam dunia nyata.
Adapun game memasak online gratis yang bisa dicoba di rumah dan bersifat mendidik. Di antaranya sbb :
1. Pizza Cafe
Game Online memasak pizza ini cukup mudah melakukannya. Di sini yang kita lakukan hanyalah mengklik bahan-bahan pembuat pizza yaitu tepung, daging dan keju. Kemudian saat sudah dimasak, klik wajan dan muncul pizzanya.
Geser pizza ke yang pertama membeli. Tunggu pembeli selesai makan karena akan muncul koinnya. Klik koin tersebut dan buat lagi yang lainnya.
Kalau bahan habis, klik icon telfon dan pilih bahan yang habis. Lakukan sampai terkumpul koin yang banyak.
2. Burger Shop
Burger shop juga memiliki konsep yang sama. Namun tentu saja beda cara memainkannya, dan di sini ada 10 level. Mulai dari level 1 yang paling mudah.
Cara memainnkannya pun mudah. Pertama perhatikan jenis burger yang dipesan pembeli dan perhatikan urutan bahannya.
Jika burger biasa maka klik nampan, kemudian rotinya, lalu mentimun, dan keju, kemudian klik burger yang sudah jadi, maka koin pembayaran akan terkumpul. Jika pesanan tidak selesai, maka pembeli akan marah.
Di level berikutnya yang lebih kompleks, akan ada banyak bahan lain seperti sosis dan kentang goreng.
3. Crazzy Pizza
Crazzy Pizza ini adalah game menyamakan jenis pizza. 3 buah pizza yang sama jika digabung dari atas ke bawah maka akan hilang. Lakukan penyamaan untuk jenis pizza lainnya dengan cepat karena waktu berjalan cepat.
4. Burger Maker
Untuk game online memasak burger ini malah lebih mudah dan bisa mengajarkan anak bahasa Inggris karena ada bahan-bahan dalam bahasa Inggris. Cara memainkannya pun mudah dan petunjuknya juga teramat jelas.
Klik bahan menurut nama bahannya. Misal cucumber itu timun, mushroom itu jamur, chili itu cabai, dan meat itu daging. Setelah jadi maka klik burgernya dan poin akan terkumpul. Perhatikan waktu dalam detik yang terus berkurang agar jangan sampai kehabisan.
Pancake Pileup ini adalah game menata pancake sebanyak dan setinggi mungkin. Saya sendiri menata sampai 41 pancake dan baru roboh.
Ini karena pas awal-awal saya menumpuknya, ada gerakan yang agak keras seperti nabrak, sehingga menatanya tidak rata. Kalau rata semua, saya yakin pancake akan lebih tinggi bisa lebih dari 50 biji.
6. Burger Now
Game burger ini juga cukup mudah memainkannya. Pertama perhatikan pesanan burger jenis apa yang diinginkan pembeli.
Bahan-bahan yang tersedia seperti roti burgernya, kemudian daging, tomat, dan yang merah tua kurang paham namanya.
Kemudian susun bahan tersebut sesuai pesanan. Misal roti, kemudian daging. Setelah jadi, tekan dan tahan burger tersebut ke arah pembeli dan kumpulkan koinnya. Lakukan untuk jenis burger lainnya ke pembeli lain.
Scoobydo Sandwich Stack adalah permainan menyusun Sandwich yang terdiri dari roti dan bahan-bahan lainnya. Karakter dipermainkan oleh anjing Scoobydo dan Shagy yang keduanya memegang nampan dan mereka berdua nampanin bahan-bahan yang jatuh dari atas.
Semakin waktu berjalan, kecepatan turun bahan-bahan akan semakin naik dan harus menghindari bom agar permainan terus berlanjut. Pemain harus menggeser-geser karakternya untuk menangkap dan menghindari makanan atau bom yang jatuh.
Cooking Fever adalah game online memasak di restoran atau cafe kecil dimana makanan yang dipesan yaitu burger, kentang goreng dan minuman.
Klik burger, daging dan keju untuk membuat burger standar. Klik kentang goreng atau minuman jika pembeli memesannya. Perhatikan waktu tunggu agar pembeli tak kecewa.
Di level yang lebih tinggi, akan ada bahan lain seperti tomat dan selada. Oh ya, saat memasak daging, perhatikan jangan sampai gosong. Kalau gosong maka bisa geser ke tempat sampah.
Cookign Street adalah game Online memasak stick daging yang cukup mudah memainkannya karena sampai di level 3, hanya ada 2 bahan saja yaitu daging dan selada.
Yang perlu dilakukan adalah dengan memanggang daging saja, jika sudah maka klik, dan koin pun didapat. Tapi jika pembeli ingin pakai selada maka taruh selada. Kalau ingin pakai orange jus maka klik orange jus agar segera dibuat.
Permainan ini memanfaatkan waktu, jika kita bisa membuat pesanan melebihi jumlah waktu, maka bisa berlanjut ke level berikutnya.
10. Sushi Bar
Jika dari tadi kita bermain game pizza dan burger, maka kali ini adalah sushi alias makanan Jepang. Cara memainkan game online memasak sushi ini cukup mudah. Perhatikan apa pesanan pembeli?
Jika pembeli ingin sushi dengan daging, maka klik nasi dan daging. Jika sushi udang, klik nasi dan udang. Jika nasi dan yang item seperti plastik kresek, klik ikon tersebut.
Kalau habis tinggal klik gambar telpon di bawah, dan pilih bahan yang habis agar terisi kembali. Oh ya, jangan lupa klik koinnya untuk mengumpulkannya. Perhatikan juga ikon love-love, semakin berkurang lovenya, maka waktu semakin habis.
Nah, itu dia game memasak online yang bisa anak-anak pilih. Dan semuanya gratis tanpa perlu download, serta bisa dimainkan di PC dan hp.
Iklannya juga tidak menggangggu, dan iklannya juga relevan dengan game karena iklannya memang game yang bisa dimainkan. Klik iklannya gapapa banget karena masih nyambung.
Sedangkan keunggulan kenapa di bermain game di Cullinary Schools selain bebas iklan adalah :
– Semua game diterbitkan menggunakan desain web HTML5 yang ramah untuk ponsel dan desktop
– Game yang mendidik anak untuk menjadi kulinry spsecialist seperti ahli memasak atau usaha di bidang restaurant
Oke guys, selamat mencoba ya.