Pengalaman Pakai Jasa Backlink SEO Seedbacklink, Udah Coba?
Jangan lupakan SEO Off page berupa backlink dari website lain agar websitemu bisa di page one. Seedbacklink adalah jasa backlink dofollow yang akan membantu menaikkan rangking websitemu untuk memenangkan persaingan.

Hai guys, agar konten artikel kita menduduki peringkat teratas pencarian, maka bukan hanya SEO on page saya yang diterapkan, tapi off page juga.
Off page SEO adalah proses SEO diluar halaman dengan penyematan backlink di blog lain, ataupun melalui personal branding.
Misalnya dengan mencantumkan nama blog atau website kita di kartu nama atau media di atas kertas, itu juga dinamakan off page.
Nah, di artikel ini saya ingin berbagi pengalaman menggunakan jasa backlink SEO di seedbacklink untuk menaikkan rangking website di pencarian.
Jika sebelumnya saya sudah berbagi pengalaman menjual backlink di seedbacklink, maka di sini saya sebagai advertiser akan menggunakan jasa backlink SEO dan dofollow dari para publisher. Karena SEO Off page akan membuat SEO web kita lebih kuat dalam persaingan.
Jadi di seedbacklink, saya juga publisher dan juga advertiser.
Pengalaman menggunakan jasa backlink SEO di seedbacklink
Semenjak saya menyadari kalau artikel saya turun pembacanya, saya mulai mempelajari SEO dari berbagai sumber gratis. Salah satunya yaitu SEO off page. Karena apapun bisnismu, traffik itu yang utama.
Bagaimana cara membuat akun seedbacklink?
Caranya mudah ko, hanya dengan membuka websitenya di www.seedbacklink.com dan kemudian daftar akunnya, dengan segera kita bisa mendapatkan banyak backlink.
Saya pikir cara daftarnya gampang sih, jadi gak perlu saya jelaskan ya karena memang cukup mudah.
Blog dan Media Bergabung
Publish Artikel
Brand Bekerjasama
Mulai mencari backlink yang cocok dengan blog kita
Setelah pendaftaran berhasil, di dashboardnya, kita bisa mengklik tombol “browse blog” dan akan muncul beragam blog dengan berbagai kategori, pageview, skor Domain Autahority, dan sebagainya. Kalian bisa gulirkan slider ke bawah dan cari blog yang dinginkan.
Dashboard seedbacklink bagian pembelian. Browse blog untuk mencari blog, dan tombol keranjang untuk membeli backlink.
Selain blog, kalian juga bisa memilih backlink media karena dibuat terpisah (lihat gambar panah kiri atas). Kalau dana terbatas, kalian bisa pilih backlink dari blogger saja. Kalau ada dana lebih bisa pilih media.
Selanjutnya kita bisa pilih kategori (lihat gambar di atas). Kalau blog kita tentang bisnis, kita bisa pilih bisnis. Pokoknya pilih yang sesuai kategori, atau mendekati kategori.
Pencarian kategori di seedbacklink
Kemudian di menu filter, kalian bisa pilih berbagai parameter, seperti harga, spam score, media blog atau pilih PBN (private blog network), dan sebagainya.
Filter blog di seedbacklink
Untuk yang kemarin saya beli, saya pilih yang media blog. Kemudian saya pilih yang trafficnya tinggi dan spam scorenya rendah. Maksimal 5% lah ya. Harga backlink pun bervarian, bahkan ada yang dibawah 50rb.
Baca Juga : 14+ Cara Buat Artikel SEO ini Bikin Blogmu Dilirik Brand Ditengah Gempuran AI
Sebelum saya memutuskan membayarnya, saya juga mengecek blognya menggunakan tools SEO ubbersuggest. Karena jumlah pageviewnya bisa berbeda dengan yang di tools SEO.
Semisal pageviewnya 415 ribu per bulan (banyak banget ya), tapi setelah di cek di tools seo ternyata jauh beda, hanya 6 ribuan.
Setelah di cek traffik organiknya hanya 6 ribuan di ubbersuggest. Namun bisa berbeda di tools SEO lainnya.
Menurut saya, kalau kita punya backlink dari blog yang ramai, itu diibaratkan di pasar yang ramai pengunjungnya, sehingga nama blog kita banyak terlihat dan lebih potensial konversinya. Ini juga disebut backlink berkualitas.
Oh ya, saya juga mengecek backlink dari blog tersebut, apakah bagus atau tidak.
Baca Juga : Backlink Adalah? Ini Cara Dapat dan Situs Penyedianya
Kalau blog tersebut sumber backlinknya bagus, maka saya ambil. Tapi kalau ada sumber yang buruk, semisal ada dari situs judi, maka saya skip karena masih banyak pilihan lainnya.
Saya juga menskip blog yang artikelnya pakai AI, dan malah ada blog dengan artikel AI yang tidak diedit sama sekali plek ketiplek, tanda asteriknya masih ada, wkwkwk.
Selain itu saya juga melihat apakah artikel yang satu kategori dengan dengan blog saya banyak apa enggak?
Kalau banyak maka bagus, dan lebih bagus lagi kalau ternyata blog tersebut satu niche, backlinkya bakal lebih berkualitas karena hanya bahas satu kategori.
Kalau disimpulkan, parameter saya dalam mencari backlink yaitu dari
- blog yang relevan dengan blog kita,
- kemudian trafficnya bagus,
- spam score rendah,
- sumber backlinknya juga mendukung,
- Tidak ada konten aneh seperti porn atau ilegal lainnya
- dan satu lagi, MURAAAAAHHHHHH hahahaha.
Jika sudah nemu, selanjutnya kita bisa klik tombol keranjang dan berikan brief untuknya. Misalnya kata kuncinya apa, judulnya kudu bagaimana, penyematan headingnya, tujuan backlinknya, dsb.
Tombol masukkan keranjang di seedbacklink
Selanjutnya kita menentukan apakah artikelnya kita yang bikin, atau dia (bloggernya) yang bikin.
Kalau kita yang bikin maka harga akan lebih murah, sedangkan kalau dia yang bikin maka harga lebih mahal.
Tapi kemarin pas saya beli, ada blogger yang kasih harga murah tapi dia yang bikin. Kalaupun saya yang bikin harga tetap sama, ya udah deh dia yang bikin saja karena harga sama.
Tapi saat saya beli backlink dari blog lain, ada juga harga yang lebih mahal kalau artikel dia yang bikin, selisihnya 50 ribu.
Akhirnya saya bikin sendiri dan bloggernya tinggal posting. Gambarnya jangan lupa sertakan.
Baca Juga : Pengalaman Bikin Blog Gado-gado VS Mikroniche, Bagus Mana Traffiknya?
Nah, setelah transaksi dibayar, nanti bloggernya akan mendapatkan WA kalau dia dapat pesanan dari seedbacklink.
Prosesnya sama kayak kita kalau lagi dapat orderan backlink.
Setelah itu bloggernya mulai mengerjakan dengan durasi 3×24 jam. Jika tidak dikerjakan maka otomatis batal.
Jika sudah dikerjakan maka blogger akan mengirimkan hasil kerjaannya dan kita bisa mengeceknya apakah sudah sesuai apa belum?
Brief beli backlink di seedbacklink. Isi secara detail agar artikel sesuai yang kita inginkan.
Jika belum sesuai maka akan ada 5 kali kesempatan revisi. Gunakan sebaik mungkin dan jangan sampai revisi habis tapi artikel belum seusai.
Sampaikan pesan sedetail mungkin sampai artikelnya sesuai dengan harapan kita. Backlinknya juga perlu di cek apakah sudah doffollow atau belum?
Jika sudah pas dan sesuai, kalian bisa klik tombol selesai dan dana akan dirikimkan ke bloggernya. Begitulah prosesnya kalau kita menerima orderan atau jual backlink di seedbacklink.
Seedbacklink ini cukup terpercaya karena dikelola oleh perusahaan dan banyak timnya. Bahkan ada teman-teman blogger juga di sana.
Cukup kredibel menurutku karena iklannya juga selalu nongol dan di iklannya sering berkolaborasi dengan mas Ilman Akbar, pakar seo pemilik blog dailySEO.id.
Nah, itu dia pengalaman saya menggunanakan jasa backlink seo di seedbacklink. Harga cukup terjangkau dan prosesnya juga mudah. Dan yang pasti adanya seedbacklink ini juga turut mendukung semangat blogger untuk terus menulis.
Jadi, buat yang belum menerapkan seo off page, boleh lah sekali-kali ngebacklink biar sama-sama “hidup”. Sekali-kali ada backlink masuk ke blog kita, jangan kebanyakan link keluar karena sponsor, tapi kita yang jadi sponsor. Yuks semangat ngeblog.
Rekomendasi Kelas SEO yang cocok buat kamu.
Nah, buat kamu yang sedang belajar SEO dari para pakarnya langsung, kelas SEO dari berbagai platform ini akan membantumu agar belajar SEO lebih terstruktur dan tidak bluncat sana bluncat sini tak tentu arah. Berikut detailnya.
1. Kelas.Work
Rekomendasi kelas SEO dari kelas.work. Gunakan kode DISKONAMIR untuk diskon 5% kelas reguler, dan diskon Rp 49.000,- untuk kelas bootcamp.

