Sebelum mulai bercerita, saya ingin menginformasikan terlebih dahulu apa itu aplikasi alacarte. Alacarte adalah aplikasi berbasis android dan iOs yang memberikan penawaran penawaran menarik dari merchant merchant bersangkutan. Merchant-merchant tersebut yaitu seperti restoran, fitness center, spa, barbershop, dan lain sebagainya,  yang berlokasi di Jabodetabek. Penawaran yang di berikan yaitu berupa beli 1 gratis 1, diskon sekian persen, ataupun potongan harga.

Untuk bisa menebus atau mereedem penawaran, bagi free member akan diberikan satu kali penawaran. Namun bagi premium member, mereka bisa mereedem banyak penawaran. Sehingga bisa mendapatkan harga termurah dari pembelian yang kita lakukan.

Oke, langsung saja, inilah review aplikasi club alacarte  dari blog kangamir.com untuk versi android.

Untuk bisa menggunakan aplikasi ini, tentunya kalian harus mendownload aplikasinya terlebih dahulu baik di playstore ataupun app store. Kemudian mendaftar dengan memasukan nama, email, tanggal lahir, jenis kelamin, PIN, password, serta data data lain sampai proses pendaftaran selesai. Untuk pendaftaranya bisa lewat websitenya di alamat www (dot) clubalacarte (dot) com ataupun lewat aplikasi di smartphone. Lihat gambar dibawah. 

Setelah daftar, kita akan di bawa masuk ke halaman depan yang berisi menu Dining ( kategori kuliner) dan Life Style & Retail (kategori gaya hidup seperti spa, fitness, barber, salon, dll). Kemudian di pojok kanan atas ada icon lonceng yang berisi notifikasi. Dan kiri atas ada icon 3 garis yang berisi berbagai menu. Lihat gambar pada header judul di atas. 

Baca juga :

Review Indozone.id sebagai Website Millenial & Gen-Z Anti Hoax beserta Plus Minusnya

Menjadi Mama Millenial Cerdas & Update Bersama Popmama.com

Review Website Travelblog.id via PC dan Smartphone

Penilaianku untuk halaman home ini yaitu sangat baik karena berisikan gambar besar bertuliskan kategori, yaitu Dinning dan Lifestyle & Retail dalam huruf capital dan tertulis jelas berwarna putih. Sehingga pengguna bisa langsung paham kemana mereka akan menggunakan layanan ini, apakah akan menuju ke kuliner ataupun Lifestyle & Retail. Perpaduan warnanya pun kalem, tidak silau, dan enak dilihat. Untuk skor poinya saya kasih nilai 95 dari 100.

  • User Interface Home 90% 90%

Kemudian jika kita mengklik kategorinya, misal “DINNING”, kita akan di hadapkan dengan panduan cara menggunakan aplikasi ini bertuliska “RULE OF USE” di bagian header. Klik untuk membuka. Setelah di klik, terdapat 13 poin panduan pengguna yang bisa di pahami.

Menurut saya peletakan panduan ini di headernya sangat membantu para pengguna saat pertama kali memakai aplikasi ini karena terlihat sangat jelas. Namun mungkin alangkah baiknya jika disertakan juga video tutorial cara menggunakan aplikasi ini, karena memang itulah point penting dari aplikasi ini, yang bisa di letakan dibagian atas atau nomor urut 1. Untuk poin ini saya kasih nilai 75 dari 100

  • Rule of Use 75% 75%

Kemudian di bagian bawah header tadi, terdapat merchant merchant popular di bertuliskan “WHAT’S TRENDING TOP PICKS” di ikuti menu grid dengan background bergambar makanan. Turun ke bawah ada tombol “VIEW ALL ” yang jika di klik akan terlihat semua penawaran dalam barisan list dan langsung tercover dalam menu “OFFERS” berlogo berlian.

Pada setiap merchant terdapat icon bintang yang jika di klik akan menambahkan ke daftar “FAVORITES” di menu sebelah kanannya. Kemudian di menu “SHOP” adalah menu untuk berlangganan bulanan, mulai dari 1 bulan, 6 bulan, dan 1 tahun. Dan jika ingin kembali ke halaman home dari kategori, tinggal klik icon “HOME” berlogokan 3 bintang kecil.

Pada tab atas ada menu “WHAT’S NEW” untuk penawaran terbaru, dan juga “SPECIAL MONTHLY” untuk penawaran bulanan special. Kemudian di bagian atas ada icon lup untuk mencari merchant yang di inginkan. Berikutnya ada icon corong untuk mensortir merchant secara lebih spesifik. Lihat gambar dibawah. 

Yang saya suka dari semua halaman penawaran di menu Dinning ini adalah karena disediakannya icon bintang untuk menandai merchant favorit kita, sehingga jika suatu saat ingin berkunjung, tinggal buka di menu favorit. Secara kan merchant alacarte jumlahnya sangat banyak. 

Kemudian untuk merchant yang sedang terkendala operasionalnya, misal karena sedang renovasi bangunan atau hal lainnya, disini juga informasikan, contohnya untuk merchant AWESOME COFFEE & STUFF dan juga merchant MEAT ME TEBET. Lihat gambar dibawah.

Dengan cara tersebut, pengunjung jadi tau kapan waktu yang tepat untuk berkunjung.

Masuk ke salah satu merchantnya, kita bisa melihat detail informasinya. Yang saya suka lagi disini yaitu karena disematkannya galeri, baik dalam slide foto langsung, ataupun dalam akun instagram.

Nah, disinilah menariknya, karena instagram merupakan sosial media gambar. Dimana gambar atau foto dapat mewakili seribu kata. Di tambah keterangan dalam setiap gambarnya, akan memberikan informasi yang cukup jelas untuk pengguna alacarte.

Kemudian ada juga facebooknya. Namun saya lebih menyukai instagram karena berisi banyak gambar. Dan menurut saya pengunjung juga suka dengan hal ini karena mampu memberikan informasi secara lebih jelas dan nyata. 

Dan yang paling membantu adalah karena ditampilkanya daftar menu beserta harganya. Kenapa harga ? Ya tentunya karena ini terkait kemampuan masing masing orang, jadi informasi harga sangat penting. Sehingga pengunjung jadi tau berapa kocek yang harus ada sebelum berangkat ke TKP. 

Selain itu, saya juga suka dengan ditampilkanya lokasi dalam google maps, nomor telfon, dan juga ulasan dalam icon R besar, karena sangat membantu tentunya. Google maps untuk tracking lokasi, nomor telfon untuk menghubungi langsung, dan ulasan untuk mengetahui sekilas info dari merchant tersebut. Namun sayangnya untuk ulasanya dalam icon R, hanya tersedia dalam Bahasa Inggris, coba kalau ada Bahasa Indonesia, pasti lebih mudah di pahami.

Sementara untuk penawaranya yaitu berada di bagian bawah, contoh 1 for 1, yaitu jika beli 1 gratis 1 lagi. Untuk masa berlakunya pun sudah terlihat jelas tanggalnya. Klik redeem untuk dan lanjutkan pemesanan untuk mendapatkan bonus 1 nya lagi. Disitu juga tertulis berapa nominal penghematan yang didapat.

Oiya, untuk info lain terkait merchant juga bisa di lihat dari icon “i” dalam lingkaran yang terletak di pojok kanan atas. Disitu kita bisa melihat jam bukanya, kategorinya, seputar harga, ada wifinya atau tidak, serta bisa pakai kartu kredit atau tidak ? 

Menurut saya informasi dalam icon “i” ini sangat penting terutama soal pembayaran, bagaimana cara pembayaranya ? bisa terima kartu kredit atau tidak ? dan lain sebagainya. Secara kan di kota besar seperti Jakarta, kartu kredit sudah banyak digunakan. Untuk wifi juga penting, karena untuk transaksi dengan apps alacarte saja memang harus pakai internet. Untuk poin ini saya kasih nilai 80 dari 100. Untuk lebih detailnya bisa lihat gambar dibawah.

  • Detail merchant 80% 80%

Nah, kalau diatas saya sudah menuliskan apa yang saya suka dari apps alacarte, maka yang saya kurang suka adalah sebagai berikut :

1] Untuk kategori Dining, tidak disematkan keterangan halal atau non halal dari makanan yang dijual. Karena saya melihat ada salah satu merchant yang menyediakan makanan non halal yaitu pork atau daging Babi. Namun saya sensor demi menjaga privasi dari merchant terkait.

Untuk saya sendiri sebagai warga muslim, pasti akan merasa berdosa jika sampai memakan makanan non halal. Dan ini penting sekali, secara Indonesia adalah Negara muslim, dan makanan halal itu juga wajib hukumnya bagi mereka. 

Jadi mungkin alangkah baiknya jika dalam aplikasinya juga di sematkan jenis apakah makanan tersebut, halal atau non halal ? Mengadung alkohol atau tidak dalam proses memasaknya. Menggunakan bahan bahan atau bumbu yang memang di anggap non halal oleh orang muslim atau tidak ? dan lain sebagainya. Dengan begitu, pengunjung yang muslim pun jadi tau, makanan apa yang akan di makan ? sehingga tidak melanggar syariat islam. Selain itu, cara ini juga mendukung pariwisata halal, yang bahkan sudah banyak dilakukan oleh Negara Negara non muslim. 

2] Mungkin ada baiknya jika ada review dari mereka yang pernah memesan di merchant ini walaupun hanya dalam rating bintang, layaknya rating pada driver ojek online, sehingga bisa jadi rekomendasi pengguna lain sebelum berkunjung. 

3] Untuk tools pencarian dengan icon lup di menu all offer, mungkin ada baiknya jika langsung di munculkan kolom pencariannya, tidak melewati kotak dialog yang tergabung dengan tombol sort, sehingga lebih mudah.

Sementara untuk tombol “sort” bisa diletakan terpisah disampingnya, sehingga lebih mudah pula saat akan di gunakan. Aliasnya ada 3 tools berjejeran, yaitu “search”, “sort” dan juga “filter”. Sedangkan tulisan DINNING bisa agak di pinggirkan ke kiri berdekatan icon rumah. Tidak apa apa, daripada tombol search tidak langsung muncul.

Oiya, peletakan beberapa tombol kofirmasi seperti tombol “batal, “hapus”, “simpan” yang letaknya di atas juga sulit dijangkau dengan jempol kanan, sehingga mengharuskan menggunakan 2 tangan, dan ini terasa sulit. Ini untuk smartphone layar 5 inch. Untuk layar 5,5 inch ketas pasti akan lebih sulit lagi. Mungkin ada baiknya di letakan di bawah saja agar bisa dijangkau dengan satu jari di tangan kanan, sehingga lebih mudah. Karena umumnya memang begitu. 

Dan untuk kategori Lifestyle & Retail, disini kita bisa menemukan banyak merchant Lifestyle & Retail yang dapat menunjang gaya hidup kita, seperti barbershop, fitness center, spa, dokter gigi, laundry, futsal, salon kecantikan, dan lain sebagainya.

Nah, untuk tab Lifestyle & Retail ini, saya punya review seperti ini :

Saat melihat penawaranya di tab ALL OFFERS, ko saya melihat kategorinya seperti gak ada untuk laki laki, misalnya merchant barbershop. Karena yang terlihat kebanyakan hanya beauty and wellness, yang mana kalau sudah lihat kata beauty, pasti refleknya ke produk/jasa untuk wanita. Sehingga pengguna pria jadi agak bingung dalam mencari jasa layanan untuknya, misal tukang cukur atau barbershop tadi.

Dan disini untuk merchant khusus pria seperti barbershop, ternyata di gabungkan dengan kategori wellness and beauty, sehingga agak sulit di temukan. Coba misalkan juga di tambahkan kategori pria, misal “MEN”, pasti akan lebih mudah di temukan. Karena mungkin jumlah merchant untuk pria hanya sedikit.

Nah, itu dia rewiew dari saya untuk aplikasi alacarte.

Dan sekarang kita akan menuju untuk point penting dari aplikasi alacarte ini, yaitu tentang penawaran. Di alacarte ada 3 penawaran, yaitu buy 1 get 1, % off, dan juga IDR Off.

1] Beli 1 gratis 1

Yaitu penawaran dengan gratis 1 buah setiap pembelian 1 buah. Jadi semisal kita beli 1 pizza dan mengajak seorang teman, maka dengan memanfaatkan penawaran ini, kita bisa dapet 1 pizza lagi untuk teman kita dan bayarnya hanya 1 buah. Maksimum penawaran adalah 3 untuk 6 orang atau lebih per kunjungan.

2] % off adalah diskon sekian persen untuk satu orang per kunjungan

3] IDR Off adalah diskon sekian rupiah dengan pembelanjaan minimum

Untuk diketahui, penawaran ini harus di tunjukan saat meminta bon di kasir. Penawaran ini juga tidak bisa digunakan bersamaan dengan program yang sedang berlangsung pada merchant, seperti diskon, promosi, event khusus, event loyalitas, dan lain sebagainya. Selain itu juga hanya satu struk yang dapat di cetak per transaksi/kunjungan. Dan pemisahan struk tidak di perbolehkan.

Oiya, selain itu ada juga Ala Point. Ala Point adalah mata uang virtual yang berfungsi sebagai program loyalti. Anda bisa mendapatkan Ala Point dengan menebus penawaran penawaran yang ada di alacarte. Nah, penawaran yang sudah pernah Anda tebus sebelumnya kemudian akan terkunci, namun bisa Anda di buka kembali dengan menggunakan AlaPoint.

Namun tidak semua merchant club alacarte memungkinkan untuk menerima kembali penawaran yang di tebus menggunakan Ala Point tadi. Karena pihak alacarte memiliki hak penuh untuk mengubah daftar merchant yang memungkinkan Ala Point untuk diterima atau digunakan lagi.

Satu lagi, di bulan Maret ini sedang ada program menarik, yaitu jika seorang member berhasil mengajak orang lain bergabung menjadi member alacarte melalui program referral, maka ia berkesempatan memenangkan sebuah smartphone Samsung Galaxy S10 bagi top referrer, waow banget bukan ?

Caranya pun mudah, bagikan kode referralmu ke teman teman atau kerabatmu, semakin banyak digunakan, maka kesempatan memenangkan smartphone tersebut pun semakin besar. Maka dari itu, ayo bergabung dengan alacarte sekarang juga.

Dan setelah penggunaan aplikasi selesai, kita bisa logout. Namun saat login, juga disertakan checklist untuk mengingat password, sehingga login jadi lebih mudah, terutama jika passwordnya rumit dan panjang. Dan menurutku itu bagus untuk menghindari lupa password. 

Oiya, aplikasi ini juga di lindungi dengan kode PIN, sehingga tidak sembarang orang bisa menggunakanya karena terlindungi oleh PIN sebanyak 4 buah. Terakhir, berikut testimoni dari pengguna alacarte. 

Nah, itulah review untuk aplikasi alacarte dari saya. Semoga apa yang saya sampaikan bisa bermanfaat untuk perkembangan bisnis alacarte kedepannya, terimakasih ?

Note : semua gambar merupakan screenshoot pribadi dari aplikasi alacarte versi Android yang di olah pribadi secara mandiri oleh penulis. Adapun gambar foto asli juga dokumentasi asli penulis.